Bluetooth adalah suatu teknologi baru yang baru dikenal dan digunakan. Teknologi ini memberikan perubahan yang signifikan terhadap peralatan elektronik yag kita gunakan. Jika kita melihat sekeliling kita dimana keyboard dihubungkan pada komputer. Demikian halnya juga pada printer, mouse, monitor dan lain sebagainya. Semua peralatan itu dihubungkan dengan menggunakan kabel. Akibatnya masalah banyak kabel yang dibutuhkan di kantor, rumah atau tempat-tempat lainnya. Masalah lain yang ditemui adalah bagaimana menulusuri kabel-kabel yang terpasang jika ada suatu kesalahan atau kerusakan. Bluetotooth memperbaiki penggunaan teknologi kabel(wired) yang cenderung menyulitkan ini dengan cara menghubungkan beberapa peralatan tanpa menggunakan kabel(wireless). Sistem pengontrol proyektor tanpa kabel juga menggunakan teknologi bluetooth untuk komunikasi antar perangkat proyektor dan PC. Sistem ini dapat melakukan pengaturan output video yang akan ditampilkan oleh proyektor melalui perangkat lunak sehingga output tersebut dapat dimodifikasi sesuai kebutuhan.
展开▼