ABSTRAK Zaesar Prasetyo, NIM : I0311040. STUDI PENILAIAN PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP DESAIN WARNA EKSTERIOR MOBIL . Skripsi . Surakarta : Program Studi Sarjana Teknik Industri Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret, Oktober 2015. Saat ini terdapat banyak merek yang dijual di pasar. Kondisi ini menyebabkan persaingan antara produsen semakin kompetitif. Beberapa produsen dituntut melakukan strategi terbaik untuk mendapatkan konsumen. Strategi yang dapat dilakukan salah satunya melalui desain yaitu pada warna mobil. Untuk meningkatkan penjualan mobil, perusahaan harus dapat mengetahui selera konsumen termasuk dalam hal preferensi warna karena warna merupakan faktor yang sangat penting dalam kaitannya dengan pandangan konsumen atau consumer’s eye. Oleh karena itu, maka dilakukan suatu penelitian untuk menilai preferensi konsumen terhadap warna eksterior mobil berupa identifikasi warna yang paling disukai dan kesan emosional terhadap warna pada salah satu desain mobil yaitu city car. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan masukan kepada produsen mobil jenis city car dalam menentukan desain eksterior warna yang diminati oleh konsumen. Dalam melakukan penelitian ini, alat yang digunakan adalah kuesioner. Kuesioner berisi mengenai mobil dan pasangan kesan emosional yang didapat dari studi pustaka dan observasi lapangan yang kemudian akan dinilai oleh konsumen. Kesan emosional dinilai dengan menggunakan skala semantik diferensial dimana untuk mendapatkan kesan emosional utama terhadap masing-masing warna maka dilakukan analisis faktor jenis Principal Component Analysis. Analisis ini bertujuan untuk mereduksi variabel kesan emosional sehingga didapatkan kesan yang paling utama yaitu komponen yang tidak lagi berkorelasi dengan komponen lain akan tetapi dapat menyerap sebagian besar informasi yang terkandung dalam variabel kesan emosional awal. Berdasarkan hasil penelitian, enam warna yang digemari oleh konsumen adalah warna Black Metallic, White Metallic, Grey Metallic, dark Red Metallic, Silver Metallic, dan Blue Metallic secara berurutan. Sedangkan kesan emosional untuk Black Metallic adalah elegan, terbaru, sederhana, gelap, dan besar. Pada warna White Metallic terdapat lima kesan yaitu mewah, feminin, tajam, besar, dan mudah kotor. Pada warna Grey Metallic terdapat empat kesan yaitu cocok, maskulin, mencolok, dan besar. Pada warna Dark Red Metallic terdapat lima kesan yaitu moderen, feminin, besar, terlihat ringan, dan sederhana. Pada warna Silver Metallic terdapat lima kesan yaitu suka, mencolok, layak, tidak mudah kotor, dan sederhana. Pada warna Blue Metallic terdapat empat kesan yaitu cocok, terang, feminin, dan besar.
展开▼